Pemilik kucing pasti paham tentang rasa tenang dan nyaman yang diberikan dengan memeluk dan mengelus si manis kesayangan. Tak jarang pula, pemilik yang mencium kening kucing peliharaan untuk mengungkapkan rasa sayang.
Kombinasi antara rambut halus dan aroma hewan kesayangan, memang bisa memberikan rasa tenang pada pemiliknya. Di Jepang, ungkapan sayang itu dipadatkan dalam sebuah botol parfum.
Felissimo, perusahaan ritel daring asal Jepang yang memang fokus menjual segala pernak-pernik kucing, kini menjual aroma jidat kucing dalam botol parfum.
Sebelumnya, Felissimo telah merilis parfum beraroma kaki kucing. Namun, kini mereka memperluas pilihan dengan menambah varian aroma jidat si manis.
Bernama ‘Mohu Mohu Odeko no Kaori’ atau yang berarti wewangian jidat kucing itu dibanderol dengan harga 1293 yen atau Rp147 ribu. Tidak hanya disemprotkan pada baju, parfum tersebut juga bisa disemprotkan pada berbagai macam kain, hingga digunakan sebagai pengharum ruangan.
Lalu, bagaimana cara mereka ‘membotolkan’ aroma jidat kucing? Melansir laman Oddity Central, Felissimo mengumpulkan data dari ribuan pemilik kucing melalui survei berbentuk kuisioner. Dari data tersebut, para pemilik kucing mengatakan, aroma jidat kucing serupa dengan aroma matahari dan musim panas. Ada juga yang mengatakan, aroma jidat kucing seperti seprai baru dan roti manis.
Guna menerjemahkan definisi aroma tersebut, Felissimo bekerjasama dengan Yamamoto Perfumery untuk menciptakan wangi yang tepat. Para pakar parfum pun melakukan survei lapangan dengan mengendus sendiri seperti apa aroma jidat kucing sesungguhnya.
Selama empat bulan, mereka berkeliling ke kafe kucing dan menciptakan parfum yang kini mereka sebut ‘Mohu Mohu Odeko no Kaori’.
Semoga bermanfaat. (aks/sumber: www.cnnindonesia.com)