Pahami Arti Meongan yang Lirih Pada Kucing Anda

Ada banyak alasan mengapa orang suka pelihara kucing. Bukan rahasia besar bahwa salah satu alasan yang lebih umum adalah karena kucing suka mengeong dan dianggap menggemaskan.

Tetapi bagaimana dengan kucing yang mengeong tapi seringkali gak keluar suaranya dan cenderung diam? Memangnya kenapa ya?

1. Apakah meongan kucing memang benar-benar tidak terdengar?

Kapan pun kucingmu mengeong, ada kemungkinan besar kamu tidak akan bisa mendengarnya, tetapi itu tidak berarti bahwa kucingmu gak mengeong sama sekali. Faktanya, sebagian besar kucing lain dan bahkan beberapa ras lain seperti anjing benar-benar dapat mendengar kucingmu mengeong. Kucing sebenarnya memiliki pendengaran yang sangat baik yang dapat mendengar antara 50 hingga 60 kilohertz.

Sekarang bandingkan ini dengan manusia yang hanya bisa mendengar antara 18 dan 20 kilohertz paling banyak. Ini adalah salah satu alasan mengapa kucing yang mengeong seolah-olah terdengar hening bagi manusia, padahal kucing sebenarnya tidak diam sama sekali. Meongannya akan sangat terdengar bagi hewan dan kucing lain juga.

2. Kucing ingin perhatianmu

Sepanjang waktu, setiap kali kucing mengeong tapi terdengar diam, itu adalah cara mereka untuk memberi tahumu bahwa mereka ingin dapat perhatian. Mungkin akhir-akhir ini kamu benar-benar sibuk dan belum bisa memberi mereka perhatian sebanyak yang mereka butuhkan, atau kamu hanya mengabaikannya untuk sementara waktu.

3. Mereka haus atau lapar

Setiap kali kucing haus atau lapar, mereka dapat menggunakan meong diamnya untuk memberi tahumu. Karena kucing gak bisa bahasa manusia, petunjuk verbal yang halus ini dapat menjadi cara mereka untuk mencoba berkomunikasi denganmu. Sama kayak manusia, kucing juga pengen makan camilan.

4. Mereka sedang mengantuk

Setelah seharian beraktivitas, kucing kemungkinan besar akan sangat lelah dan mencari tempat untuk tidur yang tenang dan menyenangkan. Jika lingkungan di sekitar mereka sedikit berisik bagi mereka, meongan yang diam bisa menjadi cara mereka untuk memberi tahumu bahwa mereka lelah dan ingin tidur.

5. Mereka antusias bertemu denganmu

Kalau dibandingkan dengan anjing, ya, kucing gak bakal bisa menyaingi betapa ekspresif dan vokalnya anjing. Jadi kapan pun kamu mendapat meongan diam dari kucing setelah seharian bekerja atau liburan panjang, meongan ini bisa jadi pertanda kalau kucingmu antusias dan bahagia melihatmu pulang. Mirip seperti goyangan ekor anjing yang bahagia melihatmu pulang, kucing gak bakal menggoyangkan ekornya, cuma kasih kamu meong diam dan berkedip manja.

Setiap meongan dari kucing ada maknanya, pintar-pintarnya kamu saja untuk mampu mengartikan semuanya!

Semoga bermanfaat. (aks/sumber:www.idntimes.com)


Post Terkait

Comments